Tips Info Review Online

Tanda-Tanda Malam Lailatu Qadar

Malam Lailatul qadar adalah malam yang lebih mulia dari seribu bulan. Malam lailatul qadar adalah malam yang sangat istimewa. Para muslim yang beriman pasti menginginkan mendapat keberkahan lailatul qadar. Berikut ini adalah Tanda-Tanda Malam Lailatu Qadar

Jika kita cermati, malam lailatu qadar berasal dari bahasa Arab yang berarti malam ketetapan. Karena pada malam lailatul qadar, Al-Quran diturunkan sebagai pedoman hidup manusia dan barang siapa yang beribadah pada malam itu maka pahalanya akan berlipat ganda. Pahalanya akan sama dengan orang yang beribadah 1000 bulan atau selama lebih dari 83 tahun.

Tanda-Tanda Malam Lailatu Qadar


Maka dari itu dianjurkan bagi kita untuk berdoa dan beribdah pada malam lailatu qadar. Kareana insyaAllah doa-doa kita akan diijabah pada malam lailatul qadar dan akan diampuni dosa-dosa kuta.

Dari Aisyah, Ia berkata "Saya bertanya wahai Rasulullah, bagaimana jika saya dapat mengetahui bagaimana malam lailatul qadar itu, apakah yang sebaiknya kita ucapkan di malam itu?" jawab beliau "Ucapkanlah olehmu, "ya Allah, sesungguhnya engkau pengampun suka mengampuni kesalahan, maka ampunilah kesalahanku" (Muttafaq Alaih"

Pada malam lailatul qadar, malaikat pembawa rahmat turun ke bumi, termasuk malaikat Jibril. Malam lailatul qadar benar-benar merupakan malam yang penuh keberkahan dan kesejahteraan hingga terbit fajar. Pada malam lailatul qadar setan tidak bisa berbuat jahat dan manusia hanya bergelut pada nafsu dirinya untuk bisa memanfaatkan momen ini. Takdir tahunan pun akan dicatat pada malam ini.

Namun ternyata, lailatul qadar dirahasiakan oleh Allah Swt. kita tidak akan tahu kapan pastinya malam lailatul qadar. Walaupun begitu para ulama telah memberi penjelasan mengenai datangnya malam lailatul qadar ini.
  • Udara dan angin sekitar terasa tenang. Sebagaimana dari Ibnu Abbas, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,
لَيْلَةُ القَدَرِ لَيْلَةٌ سَمْحَةٌ طَلَقَةٌ لَا حَارَةً وَلَا بَارِدَةً تُصْبِحُ الشَمْسُ صَبِيْحَتُهَا ضَعِيْفَةٌ حَمْرَاء

“Lailatul qadar adalah malam yang penuh kelembutan, cerah, tidak begitu panas, juga tidak begitu dingin, pada pagi hari matahari bersinar lemah dan nampak kemerah-merahan.” (HR. Ath Thoyalisi. Haytsami mengatakan periwayatnya adalah tsiqoh /terpercaya)
  • Malaikat menurunkan ketenangan sehingga manusia merasakan ketenangan tersebut dan merasakan kelezatan dalam beribadah, yang tidak didapatkan pada hari-hari yang lain.
  • Manusia dapat melihat malam ini dalam mimpinya sebagaimana terjadi pada sebagian sahabat.
  • Matahari akan terbit pada pagi harinya dalam keadaan jernih, tidak ada sinar. Dari Abi bin Ka’ab bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda yang artinya,”Shubuh hari dari malam lailatul qadar matahari terbit tanpa sinar, seolah-olah mirip bejana hingga matahari itu naik.” (HR. Muslim) (Lihat Shohih Fiqh Sunnah II/149-150).
Itulah tadi sedikit informasi yang bisa saya sampaikan tentang Tanda-Tanda Malam Lailatu Qadar semoga bermanfaat untuk Anda para kaum muslimin, Wassalamualaikum..
Author: Unknown Title: Tanda-Tanda Malam Lailatu Qadar Rating: 4.5
Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+
100% Gratis | No Spam | Email Terlindungi | Pemberitahuan Langsung dari Google
belajar-biologi
Tags :

Populer Lainnya : Tanda-Tanda Malam Lailatu Qadar

0 comments:

Post a Comment